Kecanggihan smartphone tak lepas dari adanya Sistem Operasi yang memungkinkan adanya pengembangan aplikasi yang lebih luas. Bahkan telah dikenal pula istilah komputer tablet yang lahir dari semakin berkembangnya kemampuan sistem operasi mobile ini. Sistem operasi yang digunakan pun sudah sangat beragam. Berikut ini macam-macam sistem operasi yang ada di smartphone atau tablet.
- Android. Sistem operasi buatan Google ini, sekarang sedang menguasai sistem operasi yang ada di smartphone, atau tablet di seluruh dunia. Berbagai vendor atau perusahaan ternama, sudah menggunakan Android sebagai sistem operasinya. Seperti Samsung, LG, Sony, Huawei, ZTE, dan lain sebagainya.
- iOS. Sistem operasi yang diusung oleh Apple ini hanya dikhususkan untuk produk buatan Apple yakni iPhone, iPad, dan MacBook. Perusahaan lain tidak ada yang menggunakan sistem operasi ini, karena semua sudah dibuatkan hak paten oleh Apple.
- Seri 40 adalah sistem operasi mobile dan aplikasi pengguna antarmuka (UI) pada perangkat lunak di berbagai Nokia, serta beberapa versi ponsel mewah Vertu. Ini adalah salah satu platform yang banyak digunakan di dunia ponsel dan ditemukan dalam ratusan juta perangkat. Nokia mengumumkan platform tersebut pada tanggal 25 Januari 2012 dan telah terjual lebih dari 1,5 miliar Seri 40 perangkat. S40 memiliki fitur lebih baik dari Seri 30. Ponsel dengan sistem operasi Seri 40 adalah Asha 308, 309 dan 311.
- Windows Phone 8 adalah sistem operasi buatan Microsoft. Windows Phone 8 dirilis pada 29 Oktober 2012, sistem operasi ini memiliki antarmuka yang dikenal sebagai Metro (atau UI modern). Windows Phone 8 menggantikan Windows Phone 7. Windows Phone 8 kini sudah disematkan di perangkat Nokia, HTC, Samsung dan Huawei.
- BlackBerry 10 adalah sistem operasi terbaru buatan BlackBerry Ltd (sebelumnya bernama Research In Motion. Fitur yang ditampilkan pada konferensi Dunia BlackBerry termasuk antarmuka platform yang unik, keyboard yang baru, serta aplikasi kamera yang memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan foto atau wajah individu dalam keadaan bergerak melalui skala waktu untuk mengoptimalkan kualitas gambar. User interface juga mencakup kemampuan untuk menjalankan 8 "Frames Aktif". Frames aktif adalah aplikasi yang sedang berjalan dalam sistem operasi, tetapi diminimalkan dan ditunjukkan dengan informasi langsung di layar awal. Sistem Operasi juga memiliki fitur 'Hub', daftar diakses dari mana saja yang dapat mengetahui semua pemberitahuan, termasuk email, situs jejaring sosial dan pesan teks dalam satu daftar lengkap.
- Open WebOS. Adalah sistem operasi mobile didasarkan pada Linux kernel, awalnya dikembangkan oleh Palm, yang kemudian diakuisisi oleh Hewlett-Packard dan kemudian LG Electronics.Pada bulan Januari 2009, Palm mempertunjukan Open WebOS di CES, Tapi model Palm Pre gagal untuk menarik perhatian pembeli dan akhirnya harus kandas. Berbagai versi WebOS telah tampil di beberapa perangkat, termasuk Palm Pre, Pixi, dan ponsel Veer dan tablet HP TouchPad. HP membuat source platform terbuka, dan itu menjadi Open WebOS, namun Palm menyimpannya sebagai sistem operasi sampai kemudian LG menerapkannya di perangkat TV pintar dan perangkat mobile dengan menggunakan sistem operasi Open WebOS.
- Sailfish. Merupakan sistem operasi buatan Jolla Mobile yang berbasis di Finlandia. Sistem operasi ini merupakan penerus dari proyek sistem operasi MeeGo yang sudah menghasilkan Nokia N9. Setelah Nokia meninggalkan MeeGo dan beralih ke Windows Phone, direksi dan profesional inti dari tim N9 Nokia meninggalkan Nokia dan membentuk Jolla, untuk membawa pengganti MeeGo kembali ke pasar mainstream. Jolla Handphone merilis kit pengembang software pertama untuk Sailfish dan mulai memamerkan sistem operasi di World Mobile Congress di Spanyol beberapa waktu lalu.
- Ubuntu adalah sistem operasi terbuka dari Linux yang dikembangkan oleh perusahaan Inggris Canonical. Sistem operasi Ubuntu untuk perangkat mobile pertama kali terlihat di CES 2013. Ubuntu Touch merupakan versi tablet dengan sistem operasi Ubuntu yang diresmikan pertama kali di MWC. Sistem operasi Ubuntu dapat diinstal pada Google Nexus 4, 7 dan 10. Termasuk Asus Transformer series, HTC, LG Optimus 4X HD, Motorola Xoom, Samsung Galaxy Note dan S series, Nexus S dan One, serta ponsel Sony Xperia.
- Firefox. Mozilla biasanya hadir di web browser pun akhirnya turun ke dalam segmen sistem operasi pada smartphone dengan diluncurkannya perangkat pertama yang menggunakan Mozilla HTML 5 berbasis sistem operasi Firefox, "Keon" dan "Peak” hadir di CES (Consumer Electronic Show) yang diselenggarakan pada tanggal 8 Januari 2013 lalu.Mozilla telah bekerja sama dengan produsen Alcatel (TCL), LG dan ZTE untuk membuat perangkat dengan sistem operasi Firefox pertama. Perangkat sistem operasi Firefox didukung oleh prosesor Qualcomm Snapdragon mobile.
- Tizen. Smartphone dengan sistem operasi ini diperkenalkan oleh Samsung yang secara resmi diumumkan pada acara Mobile World Congress 2013. OS Tizen 2.0 didasarkan pada sistem operasi Linux yang mirip dengan Android. Sementara baru Samsung yang akan mengusung sistem operasi ini, sementara vendor lain seperti Fujitsu dan Huawei diperkirakan akan menggunakan sistem operasi ini pada tahun 2014.
- Smartisan. Adalah sistem operasi terbaru yang diciptakan oleh Luo Yanghao berbasis Android. Sistem operasi ini memungkinkan pengguna dapat menekan ikon yang dapat berbicara sendiri dan pengguna dapat menginstal aplikasi tersebut sesuai keinginannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar